BeritaDaerahNasional

Minim Penerangan Picu Terjadinya Kecelakaan Beruntun di Jembatan Batu Rusa

Bagikan Berita

Pangkalpinang,BERITACMM.com

Minimnya penerangan di kawasan Jembatan Baturusa lama, Desa Baturusa, Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka kini menjadi sorotan.

Pasalnya, akibat minimnya penerangan di kawasan tersebut, telah menyebabkan kecelakaan beruntun pada hari Sabtu, (30/07/22) malam.

Seperti yang telah dijelaskan salah satu korban kecelakaan bernama Gunardi, warga Pangkalarang kota Pangkalpinang ini.

“Jadi kami ada lima keluarga melewati Jembatan Baturusa minim pencahayaan serta rambu-rambunya sedikit, ternyata ada pekerjaan perbaikan aspal yang rusak, kendaraan saya langsung oleng, terjatuh, empat kendaraan di belakang saya otomatis rem mendadak dan terjadilah tabrakan beruntun,” jelas Gunardi.

“Alhamdulillah, saya beserta anak, istri dan keluarga lainnya tidak ada luka yang berat hanya lecet-lecet saja,” lanjutnya.

Dikatakan Gunardi, selain minimnya pencahayaan, papan peringatan yang terpajang di lokasi tersebut juga tidak sesuai dengan apa yang sedang dikerjakan.
Dimana diketahui bahwa pelaksana pekerjaan tersebut yakni PT. Sinar Matahari Abadi (SMA).

“lokasi kecelakaan tersebut hanya ada papan peringatan bertuliskan  “Hati-hati sedang ada perbaikan Culvert Box”. Sedangkan disitu (yang dikerjakan) pekerjaan perbaikan aspal,” bebernya.

Lebih lanjut, Gunardi juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah diberikan santuan oleh pihak PT. Sinar Matahari Abadi (SMA) atas kejadian tersebut dan sudah diserahkannya kepada para korban lainnya.

“Pihak PT. SMA sudah mengutus perwakilannya untuk memberikan santunan sekedarnya saja dan sudah diserahkan langsung kepada kami serta keluarga korban lainnya yang mengalami kecelakaan,” tutup Gunardi.

Sementara itu, PT Sinar Matahari Abadi (SMA) yang ditunjuk sebagai penanggung jawab pekerjaan melalui salah satu manajemennya, Aliong membenarkan adanya kecelakaan yang terjadi di Jembatan Batu Rusa satu pada sabtu (30/07) malam lalu.

Menurut Aliong, akibat kejadian tersebut korban mengalami luka goresan di berbagai bagian tubuhnya.

“Ya benar Pak, memang ada terjadi kecelakaan waktu malam itu, warga pangkalpinang juga,” ungkapnya kepada beritacmm.com saat ditemui dikantornya, Selasa (02/08/2022).

Lanjut Aliong, atas kejadian ini pihaknya juga meminta para pekerja untuk memasang dan memastikan rambu-rambu di sepanjang jalan tersebut benar-benar dapat berfungsi dengan baik.

Selain itu, pihaknya juga telah menyerahkan santunan kepada keluarga korban. Hal itu guna membantu meringankan pengobatan bagi korban pasca kecelakaan tersebut.

“Atas kejadian kemarin, saya juga tekankan kepada pelaksana untuk sebelum pulang kerja itu benar-benar memastikan semuanya sudah sesuai prosedur atau belum, takutnya kan ada yang usil. Untuk korban kemarin juga sudah kita berikan santunan untuk meringankan,” pungkasnya.

(Jek)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *