Antisipasi Kamtib, Div PAS Lakukan Pengawasan dan Intelijen di Lapas Perempuan
Pangkalpinang,BERITACMM.com
Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan pengawasan dan intelijen dalam rangka antisipasi gangguan keamanan dan ketertiban di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas III Pangkalpinang, Senin (26/09/2022).
Pengawasan tersebut dimulai pukul 21.30 WIB sampai dengan 00.15 WIB dan dilaksanakan oleh Kabid Pembinaan Bimbingan Pengentasan Teknologi Informasi dan Kerja Sama ( Harman ) Kasubbid Lola Basan Baran dan Keamanan ( Arie Harjanto ),dan Kasubbid Pembinaan TI dan Kerjasama (Mulsa Afrianto). Turut hadir 7 (tujuh) orang dari tim Regu Pengamanan dan 1 (satu) Perwira Kontrol.
Jumlah penghuni Lapas Perempuan Kelas III Pangkalpinang yaitu terdiri dari 97 orang WBP dan 14 orang Tahanan dengan jumlah 111 orang per tanggal 26 September 2022. Saat ini terdapat 3 ( tiga ) orang WBP yang sedang berada di Polersta/Polda dan 1 ( satu ) orang Tahana rumah.
Kasubbid Keamanan dan Kasubbid Pembinaan TI didampingi Perwira Kontrol ( Distarati ), Ka KPLP ( Rosmita ) dan Komandan Anggota Jaga Keliling melakukan kontrol blok hunian WBP, kegiatan tersebut berjalan aman, kondusif dan lancar. Sama dengan kondisi di dalam, kondisi di luar lingkungan blok hunian pun aman dan kondusif.
Tim pengawasan dari Divisi Pemasyarakatan mengarahkan jajaran tim Pengamanan Lapas Kelas IIA Pangkalpinang agar Narapidana yang bekerja di dapur dan rawat inap di Klinik Lapas untuk dapat ditingkatkan pengawasannya; selain itu tingkatkan deteksi dini dan koordinasi dengan Kepolisian dan TNI dalam menjaga keamanan di Lapas, serta tetap selalu maksimalkan pengawasan, kontrol blok hunian dan menjaga protokol kesehatan.
(*)