Pentingnya Peran Media Massa Dalam Pencegahan Pelanggaran Pemilu
Pangkalpinang,BERITACMM.com
“Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu” dengan mengangkat tema tersebut, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Kep Bangka Belitung (Babel) kembali menggelar rapat dalam pencegahan pelanggaran pemilu bersama media massa, berlangsung di Sun Hotel Pangkalpinang, Selasa (20/12/2022).
Tentu, sebagai pilar keempat demokrasi, pers memiliki pengaruh yang cukup besar dalam berjalannya pemilu yang ada di Indonesia khususnya di Bangka Belitung.
Oleh karna itu, Plt Kepala Bagian Pengawasan & Humas, Rogrius Sinulingga berharap, media massa dapat berperan aktif dalam mencegah pelanggaran-pelanggaran yang terjadi saat berjalannya pemilu di 2024 nanti.
“Peran media sangat vital terkait nantinya untuk pencegahan pelanggaran pemilu,
Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Kordiv Pencegahan, Parmas, dan Humas Bawaslu Babel, Sahirin mengharapkan media yang ada di Bangka Belitung bisa berpartisipasi dalam menyebarkan edukasi politik ke masyarakat.
“Kami berharap media mainstream memberikan pendidikan politik kepada masyarakat,” kata Sahirin dalam sambutannya.
Dilanjutkannya, dengan gencarnya informasi di internet media diharapkan bisa memberikan informasi yang benar kepada masyarakat tidak ada berita Hoaxs
“Hari ini informasi sudah di tangan masyarakat dengan ini kita juga bisa, mengimbangi agar masyarakat bisa mendapatkan informasi, berita di lapangan mana yang hoaxs dan mana yang palsu bisa terdeteksi dengan peran media,” jelasnya
Menurutnya, media juga bisa berperan menyampaikan pesan -pesan demokrasi kepada masyarakat agar bisa mewujudkan kedaulatan rakyat.
“Media masa juga bisa menyampikan pesan demokrasi, bahwa pemilu merupakan sarana mewujudkan kedaulatan rakyat, jadi tidak memilih itu memang dalam rangka meimplementasi sara, kedaulatan kita yang tertinggi tidak mudah diiming imingi atau terpecah belah dengan berita-berita yang tidak jelas sumbernya,” pungkasnya.
Selain mengundang awak media, Bawaslu Babel juga turut mengundang influncer dan sebagai prmateri ada Akademisi UBB Dr. Faisal, S.H., M. Hdan perwakilan dari Dinas Kominfo Provinsi Bangka Belitung.
(Jek)