BeritaDaerahNasionalPemerintahan

Hellyana dan Heryawandi Diajukan Sebagai Plt Wakil Ketua DPRD Babel

Bagikan Berita

Pangkalpinang,BERITACMM.com

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), dalam waktu dekat akan segera melangsungkan sidang paripurna dengan agenda usulan Pelaksana tugas (Plt) wakil ketua DPRD Babel.

Berdasarkan informasi yang diterima oleh awak media, bahwa sidang paripurna tersebut akan dilaksanakan pada 11 Juli 2023 mendatang.

Adapun dua nama yang diajukan untuk menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Wakil Ketua DPRD Babel yakni Hellyana dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Heryawandi dari Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar).

Menyikapi hal ini, Ketua DPRD Babel Herman Suhadi menyampaikan, pihaknya juga sudah melakukan pembahasan perihal usulan Plt Wakil Ketua DPRD Babel tersebut.

“Saat Rapat Banmus bulan Mei 2023 yang lalu sudah dibahas, untuk penggantian Plt pimpinan,” ungkap Herman, Rabu (05/07/2023).

Dirinya mengungkapkan, bahwa telah menerima surat persetujuan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) masing-masing calon Plt. “Kemarin suratnya sudah ada dan kami akan tindaklanjuti,” ujarnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Babel Beliadi menjelaskan, paripurna yang digelar merupakan usulan Plt dan hal itu merupakan agenda penting dan mendesak.

“Harus segera dilaksanakan, urgent (Penting, red), apalagi menjelang pemilu,” jelas Beliadi.

“Karena kami juga mengurusi partai dan juga mengurusi kinerja DPRD. Belum lagi bakal ada Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (LHP-BPK), Pansus juga harus berjalan dan Anggaran Belanja Tambahan (ABT) akan berjalan. Jadi harus segera, agar tidak terjadi kekosongan,” pungkasnya.

Diketahui dua orang wakil ketua DPRD sebelumnya, yakni Amri Cahyadi dan Hendra Apollo harus merelakan kehilangan kursi jabatan, setelah keduanya bermasalah dengan hukum dan ditetapkan sebagai tersangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *