BeritaDaerahNasionalPemerintahan

Disnaker Babel Kembali Buka Program Magang Kerja di Perusahaan Ternama, Buruan Daftar, Kuota Terbatas!

Bagikan Berita

PANGKALPINANG,BERITACMM.COM

Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali membuka kesempatan magang di perusahaan – perusahaan ternama di Babel bagi seluruh para pencari kerja, melalui program pemagangan dalam negeri.

Sebagai informasi, saat ini pendaftaran bagi masyarakat yang ingin mengikuti program tersebut telah dibuka mulai hari ini 14 Juni 2024 dan akan ditutup pada 28 Juni 2024 nanti.

Kepala Disnaker Babel melalui Subkor pelatihan pemagangan, sertifikasi dan produktivitas, Badarudin mengatakan, untuk tahun ini ada ratusan kuota yang sediakan pemerintah untuk mengakomodir para pencari kerja yang ingin mengikuti magang.

“Program ini setiap tahun dilaksanakan, Untuk tahun ini dapat kuota 175 orang untuk di magangkan diseluruh perusahaan yang menjadi mitra Pemprov Babel,” kata Badarudin, kepada awak media, Jumat (14/06/2024).

IMG 20240614 WA0072

Adapun daftar nama perusahaan yang bakal ikut mensukseskan program magang kerja ini, diantaranya:

A. Pulau Belitung : Hotel Grand Hatika, Hotel Belitung Inn, Sheraton Hotel, Havana Mutiara, Beliton Ekobeach, Blue Mind, TJ Kebayang Reserve, Sepiak, Hotel MaxOne, Adena Belitong, Mandiri Hotel, Cassa Beach, Hotel Swissbell Resort, Puncak Supermarket, Dafam Resort, Intekno Industri Indonesia.

B. Pulau Bangka : Asia Surya Perkasa, Cindi Karya Media, MM Acing Jaya, Hotel Grand Menunggal, Jagorawi Motor, Wisesa Multi Kreasi, Hotel Bangka City, PT MSS, Hotel Parai, Daihatsu Motor, Sigap Garda Pratama, Karunia Adi Sentosa, Usaha Berkah Sejahtera, Hotel Soll Marina, JNE Express, ESEMBI cafe & resto, Pesona Bay Hotel, Lingga Cargo, IKM Bahek Iwakii, IKM mekar, UKM Gurih Dede, PAS, Widha Wisesa Abadi, Ruang Babel, Faluya Karya Persada, J & T Cargo.

Sementara itu untuk persyaratan pendaftaran, diterangkan Badarudin, para peserta cukup menyiapkan identitas diri dan ijazah pendidikan terakhir, serta meng-apply seluruh persyaratan tersebut melalui via online di Ayomagangvokasi.id

“Pendaftaran dibuka selama dua minggu lebih, memang kita beri waktu yang panjang karna takut berbenturan dengan idul adha kan banyak masyarakat yang merayakan, jadi kita buka panjang saja (waktu pendaftaran),” jelas Badarudin.

Lanjut dia, para peserta yang nantinya terpilih mengikuti program magang kerja ini akan mendapatkan uang saku selama mengikuti kegiatan itu.

“Kegiatankan 5 bulan, awal bulan Juli itu pembukaan Agustus, September, akhir bulan November itu selesai. nanti dapat uang saku juga besarannya Rp 1.000.000,-/Bulan dari pemerintah,” tuturnya.

Para peserta yang terpilih nantinya juga akan mendapatkan beberapa keuntungan lain seperti mendapatkan sertifikat magang kerja.

Selain itu, kata Badarudin, para peserta yang mengikuti program magang kerja juga memiliki peluang yang lebih besar untuk dapat diterima di perusahaan yang diikuti tersebut.

Bahkan, pihaknya mencatat angka para peserta magang yang direkrut melalui program magang kerja ini setiap tahunnya selalu tembus diatas angka 50 persen.

“Karna memang program magang ini kita  sampaikan ke kawan-kawan perusahaan lebih pada bagaimana mereka mencari SDM, jadi memang sudah kita arahkan kalo mereka (pihak perusahaan -red) nyari SDM melalui magang, karna para peserta ini dari awalkan memang diajarkan tata cara bekerja, dan apa saja yang akan dikerjakan,” jelas Badarudin.

Lebih jauh, Badarudin juga berharap, program magang kerja ini nantinya dapat menjadi icon bagi Pemprov Babel dalam menjembatani para pencari kerja dan penyedia lapangan kerja di Negeri Serumpun Sebalai pada masa yang akan datang.

“Selalu kami sampaikan ke kawan-kawan perusahaan harapan kami kedepan kalo pengen rekrut melalui magang, ini sudah mulai kita susun ini, jadi insyaallah kedepan bisa jalan,” imbuhnya.

(Jek)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *