BeritaDaerahEkonomi BisnisNasionalPemerintahan

Hasil Table Top GWN 2024, Pulau Leebong Dapatkan Deal Senilai Rp 400 Juta

Bagikan Berita

JAKARTA,BERITACMM.COM

Pulau Leebong di Belitung berhasil mendapatkan deal senilai Rp 400-an juta rupiah saat mengikuti kegiatan Table Top Gebyar Wisata Nusantara (GWN) dan Gebyar Travel Fair (GTF) 2024 sebagai delegasi Kep. Bangka Belitung pada Sabtu, 15 Juni 2024.

Dalam deal senilai ratusan juta tersebut rencananya akan ada 150 orang yang datang dan membeli paket wisata di Pulau Leebong yang dibagi menjadi 3 trip senilai 3.2 juta rupiah/pax. 

Ini menjadi salah satu hasil langsung dari table top yang disponsori oleh Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Kepemudaan Olahraga (Disparbudkepora) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan UPTD Balai Pengembangan Pariwisata Wilayah Belitung.

Screenshot 2024 06 16 13 37 05 57

Kepala Disparbudkepora Babel, Wydia Kumala Sari mengatakan, GWN dan GTF 2024 adalah salah satu ajang promosi dan partisipasi Disparbudkepora Provinsi Kep. Bangka Belitung untuk menampilkan destinasi wisata dan produk ekonomi kreatif yang ada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. 

“Promosi itu sangat diperlukan dan pemasaran itu adalah salah satu investasi jangka panjang, jadi kita mempromosikan dan memperkenalkan. Kenapa perlunya suatu pameran seperti Gebyar Wisata Nusantara ini, hal ini dikarenakan dalam memasarkan itu harus merasakan langsung produknya,” ungkapnya.

Terkhusus, dalam pameran GWN 2024 ini terdapat kegiatan Table Top dengan tajuk Gebyar Travel Fair yang diselenggarakan panitia untuk mempertemukan secara langsung sellers dan buyers dari berbagai penjuru daerah.

“Table Top adalah salah satu ajang temu bisnis untuk memperkenalkan dan menjual paket serta produk-produk wisata dan perhotelan, berdiskusi business to business bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke Provinsi Kep. Bangka Belitung. Di situ kita berinteraksi langsung, mengenalkan dan menjual secara langsung dalam rangka menarik wisatawan untuk berwisata di Bangka Belitung,” jelas Kadisparbudkepora Babel, Wydia Kumala Sari.

Sebagai informasi, GWN 2024 merupakan wadah untuk mempromosikan pariwisata tanah air dalam rangka mengejar target Indonesia sebesar 1,25-1,5 miliar pergerakan wisatawan nusantara di tahun 2024.

Tahun ini kegiatan GWN 2024 berlangsung di Jakarta Convention Center, 13-15 Juni 2024. Kegiatan ini diikuti oleh 39 peserta yang terdiri dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, dinas pariwisata, perusahaan travel & tourism, destinasi wisata, UMKM sektor wisata, desa wisata, dan asosiasi terkait pariwisata.

(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *