Budi Utama Akhirnya Berlabuh di Pangkalpinang, Usai Sempat Diisukan jadi Pj di 3 Daaerah
PANGKALPINANG,BERITACMM.COM
Kabar mundurnya Lusje Anneke Tabalujan sebagai Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, ternyata benar adanya.
Bahkan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah menunjuk penggantinya dan akan dilantik oleh Pj Gubernur Bangka Belitung (Babel), H Dr Safrizal ZA sore ini, Rabu (31/7) pukul 14.30 WIB.
Diketahui pengganti Lusje adalah Budi Utama, ASN eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel yang menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dinsos PMD).
Ditunjuknya Budi Utama sebagai Pj Walikota Pangkalpinang, memang cukup menarik perhatian.
Pasalnya, nama Budi Utama sudah kerap kali diisukan untuk mengisi jabatan Pj ini. Bahkan, sebelum ditunjuk jadi Pj Walikota Pangkalpinang, namanya sudah terlebih dahulu menggema di Kota Pangkalpinang, Kabupaten Belitung dan Kabupaten Bangka untuk menjadi Pj Bupati di kabupaten tersebut.
Bahkan kala itu, surat pergantian Pj Bupati Bangka sudah beredar di berbagai WhatsApp Group. Walaupun, hingga saat ini informasi tersebut belum dapat dipastikan kebenarannya.
Sementara itu, kabar bakal dilantiknya Budi Utama sebagai Pj Walikota Pangkalpinang juga turut dibenarkan oleh Kepala Biro Pemerintahan Setda Babel Kurniawan.
Dikonfirmasi pada Rabu (31/07), Kurniawan mengatakan bahwa pelantikan itu akan dilaksanakan pada sore nanti.
“Ya benar, dilantik sore ini oleh Pj Gubernur,” ujarnya.
Namun pihaknya tak mengetahui ikhwal mundurnya Lusje. Menurutnya hal itu masih misterius sebab surat pengajuan untuk mundur langsung ke Kemendagri.
“Tidak lewat kami, mungkin langsung kesana,” sebut Kurniawan.
(Jek)