BeritaDaerahNasional

Lapas Narkotika Pangkalpinang Gelar Pelatihan Keamanan Pangan Siap Saji

Bagikan Berita

PANGKALPINANG,BERITACMM.COM

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang Kanwil Kemenkumham Babel menyelenggarakan Kegiatan Pelatihan Keamanan Pangan Siap Saji bagi Penjamah Pangan Jasa Boga Lapas, Kamis (15/08). 

Bertempat di Gedung Bimbingan Kerja (Bimker) Lapas Narkotika Pangkalpinang, kegiatan digelar melalui kerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang dan Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI) Kota Pangkalpinang. Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan selama 1 (satu) hari dengan 8 (delapan) jam pelajaran dimana masing-masing jam pelajaran terdiri dari 45 Menit

Adapun kegiatan ini diikuti oleh 14 orang Petugas maupun Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang terdiri dari Almaududi selaku Kepala Subseksi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan, 2 (dua) orang Petugas Perawat Lapas, 2 (dua) orang Petugas Dapur, 1 (satu) orang Pengelola Bimbingan Kepribadian,dan 1 (satu) Pengelola Bimbingan Kepribadian, serta 7 orang Tamping (Tahanan Pendamping) Dapur.

Mewakili Kalapas Narkotika Pangkalpinang, Kepala Subseksi Bimkemaswat, Almaududi menjelaskan, tujuan kegiatan ini untuk mendapatkan Sertifikat Pelatihan Pengolahan Jasa Boga, dimana sertifikat tersebut menjadi salah satu persyaratan untuk menerbitkan Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi Jasa Boga di Dapur Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang. 

“Kegiatan pelatihan ini merupakan salah satu dari persyaratan yang harus terpenuhi untuk menerbitkan Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi Jasa Boga di Dapur Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang,” ujar Almaududi.

“Dapur Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang sendiri sebelumnya telah mendapatkan Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi Jasa Boga pada Tahun 2021 dan akan berakhir di Bulan Desember Tahun 2024 ini,” sambungnya.

Almaududi juga menyampaikan terima kasih kepada narasumber dari HAKLI serta Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang yang telah berkenan bekerja sama untuk menyelenggarakan Kegiatan Pelatihan Keamanan Pangan Siap Saji ini.

“Kami bersungguh-sungguh dalam memperhatikan pelayanan makan dan minum kepada Warga Binaan kami. Sebagai bentuk keseriusan kami, sesuai dengan instruksi kalapas, kami ingin agar dapur Lapas kami tersertifikasi laik hygiene dan sertifikat halal,” pungkas Almaududi.

Terpisah, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang, Abdus Sihabudin menyampaikan, bahwa kegiatan pelatihan ini penting untuk dilakukan oleh Lapsa Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang guna menyediakan makanan yang berkualitas bagi warga binaan.

“Kegiatan Pelatihan Keamanan Pangan Siap Saji dan Pelayanan Jasa Boga yang tersertifikasi laik hygiene ini penting dilakukan, mengingat dapur Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang ini menyediakan makanan untuk hampir 1000 orang Warga Binaan Pemasyarakatan setiap harinya,” ujar Beliau.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemberian materi pelatihan oleh Narasumber dari Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang dan HAKLI Kota Pangkalpinang, yang terdiri dari materi terkait Kebijakan dan Regulasi Higiene Sanitasi Pangan Siap Saji, Keamanan Pangan Siap Saji, Persyaratan Dasar Sarana dan Bangunan, Prinsip Higiene Sanitasi Pangan, hingga Pemeliharaan Kesehatan lingkungan, Pengelolaan Air dan Pengendalian Vektor serta Higiene Perorangan. 

(JK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *