BeritaDaerahNasionalOlahraga

Tim Sepakbola Putri Babel Gagal Curi Poin Dilaga Perdana PON XXI Aceh-Sumut

Bagikan Berita

SUMATERA UTARA,BERITACMM.COM

Tim sepakbola putri Bangka Belitung harus mengakui keunggulan Jawa Barat setelah kalah tipis 0-1 pada pertandingan perdana mereka di PON XXI Aceh-Sumut 2024. 

Pertandingan yang digelar di Stadion Mini Pancing, Deli Serdang, ini berlangsung sengit pada Sabtu, 7 September 2024, dengan kick-off dimulai pukul 14.00 WIB.

Pertandingan ini turut disaksikan oleh pelatih timnas putri Indonesia, Satoru Mochizuki, bersama pelatih kiper timnas putri, Mukti Ali Raja. 

Selama pertandingan berlangsung, Jawa Barat nampak terlihat mendominasi jalannya laga, sementara Bangka Belitung terlihat kesulitan dalam melakukan serangan.

Alhasil, pada menit ke-25 tim Jawa Barat berhasil menjebol gawang tim Babel yang dicetak oleh Hanifah. Gol itu pun menjadi Gol terakhir yang tercipta pada laga tersebut.

Menanggapi hasil ini, pelatih tim sepakbola putri Bangka Belitung turut mengakui keunggulan tim lawan. 

“Kami mengakui anak-anak Jabar memang menguasai di beberapa lini agak baik dan mungkin sampai babak penyisihan yang kedua ini saya akui mereka cukup baik,” ujar sang pelatih.

Senada, salah satu pemain Babel, Vivi juga mengakui kekalahan timnya. 

“Kita akui hari ini kita kalah, terus permainan Jabar bagus,” katanya.

Diketahui, pada pertandingan selanjutnya, Bangka Belitung akan menghadapi tuan rumah Sumatera Utara.  Mengenai laga tersebut, pelatih Bangka Belitung mengatakan, akan berusaha untuk mencuri poin dan berharap kemenangan ada di pihak Bangka Belitung. 

 “Bagi kami pasti berharap ya, pertandingan melawan Sumut itu bagi kami tidak mudah. Tapi kami akan berusaha untuk mencuri poin. Karena di empat besar ini yang pasti, yang pasti masih banyak peluang dan kami berharap itu bisa menjadi milik kami.” Tambahnya,” ungkapnya.

Nantikan pertandingan berikutnya untuk melihat apakah Bangka Belitung dapat bangkit dan meraih poin penting melawan tuan rumah Sumatera Utara.

(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *