BeritaDaerahNasional

Didukung PPP di Pilgub Babel, Helyana Optimis Dukungan dari Partai Lain Ikut Mengalir

Bagikan Berita

PANGKALPINANG,BERITACMM.COM

Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Helyana optimis bahwa dirinya bersama Hidayat Arasani akan mendapatkan ‘Kereta Politik’ untuk maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Babel tahun 2024.

Saat ini, kata Helyana, pihaknya terus menjalin komunikasi dengan berbagai partai politik yang belum mengusung pasangan calon (Paslon) manapun, seperti PDI Perjuangan, PKS hingga Partai Golkar.

“PDI-P dan PKS itukan yang sudah kita komunikasikan insyaallah dalam waktu dekat (diberikan rekomendasi-red),” tutur Srikandi Asal Belitung ini, ketika ditemui disela-sela kesibukannya, Jumat (16/08/2024).

Terkhusus untuk Partai Golkar, Helyana memperkirakan, akan ditentukan seusai Musyawarah Nasional (Munas) nanti, lantaran belum lama ini Ketua Partai berlambang pohon beringin itu Airlangga Hartanto telah resmi mengundurkan diri.

“Golkar kan karna memang di pusat juga lagi ada gonjang-ganjing mungkin nunggu Munas Golkar,” jelas Helyana. 

Terlepas dari itu, Helyana tetap yakin bahwa dalam waktu dekat akan mengalir dukungan bagi pihaknya untuk maju di Pilgub Babel. Dirinya juga berharap para masyarakat hingga simpatisan dapat mendukung dan mengawal penuh langkah politiknya bersama Hidayat Arsani.

Seperti diketahui, Paslon Hidayat Arsani dan Helyana baru saja mendapat dukungan untuk maju di Pilgub Babel dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Dukungan dari partai berlambang Ka’bah ini ditandai dengan penyerahan rekomendasi terhadap keduanya di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP Jakarta, Rabu, 14 Agustus 2024 kemarin yang diserahkan Ketua Koordinator DPP PPP Wilayah Sumatera, Rusli Efendi didampingi Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen), Nurkholis.

Akan tetapi, dukungan dari PPP saja belum cukup mengantarkan Paslon Hidayat Arsani – Helyana untuk maju di Pilgub Babel, dikarenakan belum memenuhi persyaratan Parliamentary Threshold atau minimal 20 persen dari jumlah ‘kursi’ pada Pemilihan DPRD Babel kemarin. 

Namun, apabila dukungan dari PKS, PDI Perjuangan, serta Golkar mengalir ke Paslon tesebut, otomatis Paslon Hidayat Arsani dan Helyana akan dapat bertempur pada Pilkada Babel yang akan berlangsung pada bulan November 2024 nanti.

(Jek)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *