BeritaDaerahNasionalPemerintahanPendidikan

Inovasi Mahasiswa UBB Kembangkan Budidaya Udang Vaname di Pekarangan UMKM

Bagikan Berita

Bangka,BERITACMM.com

Mahasiswa/Mahasiswi Universitas Bangka Belitung (UBB) kembali melakukan inovasi terkait ketahanan pangan berbasis perikanan terpadu yang dapat dilakukan dilingkup perkarangan rumah atau skala yang lebih kecil.

Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk mendorong ketahanan pangan lokal melalui tiga jenis budidaya yang dikembangkan, yakni Ikan Lele, Udang Vaname, dan Unggas Bertelur.

Seperti yang telah disampaikan Rektor UBB Dr. Ibrahim, S.Fil., M.Si., saat turut serta memanen udang vaname hasil Program Riset Keilmuan Hibah dan Riset Kewirausahaan yang dilakukan para mahasiswanya dilahan pekarangan UMKM Desa Balunijuk, Rabu (25/05/2022).

“Jadi kita melakukan riset yang sifatnya terpadu dengan mengkombinasikan tiga (3) budidaya yaitu udang vaname, lele, dan unggas betelur yang dapat di integrasikan di halaman perkarangan,” beber Rektor UBB ini.

“Ini yang membedakan riset dengan bisnis skala besar, kalo ini memang teman-teman berinovasi agar rumah tangga dapat berkontribusi untuk mendorong ketahanan pangan lokal melalui tiga (3) jenis budidaya tadi di pekarangan masing-masing,” sambungnya.

Menurut Ibrahim, tentunya hal inilah menjadi kekuatan dari riset tersebut, karna ketika riset itu selesai lalu biaya awal serta pengembalian modal sudah dapat ditung serta riset berhasil.

Maka, hal itu akan dijadikan Pilot Project dan akan didistribusikan pelatihan-pelatihan itu kepada para masyarakat.

IMG20220525131200
Rektor UBB Ibrahim saat memanen udang vaname

“Tapi ini kan harus di awali riset kecil-kecilan dulu, supaya meyakinkan agar ini realistis dan menguntungkan untuk industri rumah tangga,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Terkait ada atau tidaknya kendala selama melakukan riset itu, dirinya tak menampik dan menganggap hal itu wajar, karna merupakan bagian dari proses selama riset tersebut.

“Kendala ada, tapi proses research-kan emang seperti itu, jadi ada proses ujicoba, setelah itu baru bisa diangkat jadi skala rumah tangga, jadi agak beda yah ada upaya untuk mendorong udang vaname lebih ramah terhadap pekarangan rumah,” tutup Dr. Ibrahim, S.Fil., M.Si.

(Jek)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *