BeritaDaerahNasionalPemerintahan

DPRD Pangkalpinang Minta Generasi Muda ‘Melek’ Terhadap Politik

Bagikan Berita

Pangkalpinang,BERITACMM.com

Anggota DPRD Kota Pangkalpinang Zainuri mengajak pemuda pemilih pemula di Kota Pangkalpinang proaktif terhadap politik menjelang Pemilu tahun 2024.

Diketahui, Pemilu tahun 2024 akan dilakukan tanggal 14 Februari 2024 sejak hari ini setahun menjelang Pemilu 2024 pemilihan presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) sementara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bulan November 2024.

“Jelang Pemilu tahun 2024 Pileg, Pilkada dan pilpres kami mengajak pemuda pemilih pemula di kota Pangkalpinang melek Politik dan proaktif terhadap politik agar bisa ikut andil dalam membangun daerah dan bangsa,” katanya kepada wartawan pada Rabu, (15/2/2023)

Zainuri yang juga anggota fraksi Partai Golkar Kota Pangkalpinang mengakui bahwa masyarakat khususnya pemuda di Kota Pangkalpinang tidak diragukan lagi soal Informasi dan kepekaan dalam situasi politik serta memilih pemimpin presiden maupun wakil rakyat di setiap level baik daerah maupun nasional pasti memilih yang terbaik

Kalau di Kota Pangkalpinang ini informasi yang diterima pemilih pemula sangat cepat dan pendidikan politik yang diterima pun pasti lebih cepat dari di daerah lain sehingga bisa memilih pemimpin yang tepat dalam membangun daerah dan Indonesia nantinya,” ungkapnya

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa pemilih pemula di Kota Pangkalpinang harus dibekali lagi dengan pendidikan politik dari berbagai pihak baik dari pihak penyelenggara dan pengawasan Pemilu serta pemerintah daerah, sehingga pilihan yang mereka pilih bisa membawa pembangunan lebih baik.

“Saya mengharapkan pihak terkait seperti penyelenggara dan pengawasan Pemilu lebih mengutamakan pendidikan politik kepada pemilih pemula agar mereka bisa memilih pemimpin yang baik dan benar membangun daerah lebih baik lagi,” katanya.

Untuk itu, Zainuri minta pihak terkait gencar melakukan sosialisasi dan pendidikan politik kepada pemilih pemula di Kota Pangkalpinang untuk kemajuan daerah yang lebih baik.

(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *