NasionalBeritaDaerahPendidikan

Rio Setiady : Uang Komite Bukan Kewajiban!

Bagikan Berita

Pangkalpinang,BERITACMM.com

Tak sedikit sekolah di Pangkalpinang masih mematok uang komite sekolah, hal itu pun sontak menuai pro dan kontra ditengah-tengah masyarakat.

Padahal, adanya uang komite tersebut untuk menutupi biaya satuan pendidikan dan peningkatkan mutu di sekolah itu sendiri.

Anggota DPRD Kota Pangkalpinang Rio Setiady menegaskan, uang komite sekolah yang dikumpulkan para orangtua bukanlah suatu kewajiban.

Bahkan, kata Rio, orangtua atau wali murid berhak tidak membayar uang komite jika tidak mampu atau keberatan.

“Sejauh pemantauan kami uang komite tidak bersifat wajib artinya bagi wali murid yang mampu silakan untuk membayar, sedangkan bagi wali murid yang tidak mampu maka diperbolehkan untuk tidak membayar dikarenakan kemampuan keuangan yang berbeda,” terang Rio, Rabu (26/07/2023).

Menurut Rio, ia selaku Komisi I di DPRD Kota Pangkalpinang yang membidangi pendidikan memang ada beberapa kali mendapatkan aduan terkait uang komite sekolah tersebut.

“Tapi setelah konfirmasi ke pihak sekolah ternyata yang tidak mampu diperbolehkan untuk tidak membayar. Jadi kami anggap itu bukan masalah, intinya bukan kewajiban dan bukan untuk memberatkan,” pungkasnya.

(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *