DaerahBeritaNasionalPemerintahan

Gelar Apel Siaga Nataru, Kakanwil Kemenkumham Babel Sampaikan Pesan Penting Kepada Seluruh Jajaran

Bagikan Berita

PANGKALPINANG,BERITACMM.COM

Kantor Wilayah Kemenkumham Bangka Belitung (Babel) menggelar apel siaga natal dan tahun baru (Nataru) dan deklarasi petugas permasyarakatan pada Pemilu tahun 2024 nanti.

Kegiatan yang dilaksanakan di Halaman Kantor Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang pada Kamis (21/12/2023) ini turut dihadiri oleh perwakilan BNN Kota Pangkalpinang, perwakilan Polres Pangkalpinang, perwakilan Bawaslu Kota Pangkalpinang, Perwakilan KPU kota Pangkalpinang, Kepala UPT Permasyarakatan serta seluruh jajaran lainnya.

Pada kesempatan ini, Kepala Kanwil Kemenkumham Babel yang diwakili Kepala Divisi Permasyarakatan (Kadiv PAS) Kemenkumham Babel, Kunrat Kasimiri menyampaikan, bahwa Apel siaga pengamanan ini dilaksanakan sebagai bentuk kesiapan dan komitmen melayani dari jajaran Pemasyarakatan demi terciptanya keamanan dan melakukan antisipasi potensi atas gangguan keamanan dan ketertiban selama perayaan hari Natal berlangsung dan pengamanan menghadapi Tahun Baru. 

“Juga meningkatkan pengamanan dan kewaspadaan, meningkatkan intelijen untuk melakukan pemantauan dan melaksanakan deteksi dini terhadap kegiatan Warga Binaan yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban,” tutur Kadiv PAS, dalam sambutannya.

Disisi lain, Kadiv PAS juga mengingatkan kepada Kepala Unit Pelaksana Teknis untuk harus meningkatkan pengawasan dengan melakukan inspeksi terhadap pelaksanaan tugas pengamanan serta melakukan optimalisasi kegiatan Satopspatnalpas untuk memastikan seluruh petugas melaksanakan SOP dan tidak melakukan penyalahgunaan wewenang.

Hal ini dilakukan mengingat Jumlah Penghuni Lapas/ Rutan/ LPKA per tanggal 21 Desember 2023 berjumlah 2549 orang, dengan rincian jumlah Tahanan sebanyak 556 orang dan Narapidana berjumlah 1993  orang dan populasi penghuni dewasa sebanyak 2371 laki laki, 141 perempuan, anak anak berjumlah 37 orang, dan kasus didominasi narkoba sebanyak 1384 orang, untuk pidana lainnya 1071 orang dan kasus korupsi 94 orang.

“Momentum Natal dan Tahun Baru 2024 merupakan salah satu kesempatan dalam membangun hubungan dan kerjasama antara seluruh stakeholder dalam meningkatkan pelayanan, keamanan serta mitigasi risiko,” kata Kasmiri.

Tak hanya itu, Kasmiri juga mengingatkan Petugas Pemasyarakatan yang merupakan ASN dari Kemenkumham RI wajib menjunjung tinggi asas netralitas pada Pemilu 2024 nanti. Arahan ini sesuai dengan Surat Edaran Pelaksana Harian Sekretaris Jenderal Nomor SEK.UM.01.01-1133 tanggal 23 November 2023 tentang Penyampaian Ketentuan terkait Netralitas ASN dan PPNPN di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam Penyelenggaraan Pemilu 2024.

“Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan hal yang perlu terus dijaga dan diawasi, agar Pemilu/Pemilihan dapat berjalan secara jujur (fairplay) dan adil antara calon yang memiliki kekuasaan dengan calon yang tidak memiliki relasi kuasa dilingkungan birokrasi pemerintahan,” imbuhnya.

Dirinya juga mengajak para petugas Permasyarakatan untuk melaksanakan tugas dengan penuh integritas. Menurutnya, jajaran Pemasyarakatan harus tetap berpegang teguh pada 3 Kunci Pemasyarakatan Maju plus Back to Basics. Aspek 3 Kunci Pemasyarakatan Maju yakni dengan melakukan deteksi dini, pemberantasan narkoba, serta membangun sinergi dengan aparat penegak hukum lainnya.

“Mari kita laksanakan Back to Basics dalam lingkungan kerja kita dengan kembali implementasikan prinsip-prinsip dasar Pemasyarakatan. Ikuti peraturan yang telah ditetapkan dengan tetap berpegang pada Kode Etik Petugas Pemasyarakatan

selalu siap siaga dalam menjalankan tugas, terutama mewaspadai 4 rawan, yaitu tempat-tempat rawan, orang-orang rawan, waktu-waktu rawan, dan benda-benda rawan. Sehingga melalui 4 hal tersebut bisa meminimalisir terjadinya potensi gangguan kamtib,” jelas Kasmiri.

Terakhir, Kasmiri juga meminta kepada seluruh jajaran untuk menjaga marwah Pemasyarakatan dengan menjaga integritas dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas, akuntabel dalam pengelolaan anggaran, sinergi dalam bekerja, transparan memberikan informasi dan layanan kepada publik, serta inovatif mengembangkan sistem untuk membangun kinerja Pemasyarakatan semakin PASTI.

“Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa memberikan perlindungan, petunjuk dan bimbingan dalam upaya kita untuk meraih kondisi keamanan dan ketertiban yang terkendali dan kondusif serta pemilu tahun 2024 berjalan dengan aman dan damai,” tutupnya.

(Jek)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *