BeritaDaerahNasionalPemerintahan

Dukung Terwujudnya Zona Integritas dan Reformasi Birokrasi, Lapas Narkotika Laksanakan Penandatangan Komitmen Bersama

Bagikan Berita

PANGKALPINANG,BERITACMM.COM

Dalam mewujudkan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBP), Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) tahun 2024.

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) melaksanakan penandatanganan Komitmen Bersama, Senin (29/01/2023).

Usai kegiatan, Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang, Nur Bambang Supri Handono, mengatakan komitmen ini bagian dari ikhtiar sesuai dengan arahan pimpinan, melaksanakan tanda tangan semua pejabat struktural di Lingkungan Lapas Kelas IIA Pangkalpinang.

“Kami seluruh jajaran memiliki tekad yang sama dan kuat, untuk mendukung pelaksanaan zona integritas dan reformasi birokrasi secara Nasional,” kata Nur Bambang.

Menurutnya berkaitan dengan hal tersebut, pihaknya terus berupaya reformasi birokrasi ini berdampak pada seluruh masyarakat sebagai penegak hukum yang bagian dari terminal justice sistem memiliki tugas dan fungsi dalam hal pembinaan dan pengamanan warga binaan di Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang.

Nur Bambang mengakui selama dirinya menjabat sejak tahun lalu, situasi di Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang dalam kondisi aman dan konduksif tidak ada hal-hal yang menonjol.

“Semoga di tahun 2024 dan tahun-tahun kedepannya semakin baik, aman dan kondusif usat seluruh fungsi berjalan dengan baik,” ungkap Nur Bambang.

Ditambahkannya berdasarkan instruksi dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan ada tiga kunci pokok pemasyarakatan maju diantaranya bersinergi dengan aparat penegak hukum (APH), melaksanakan pemberantasan Narkoba dan deteksi dini serta back to basic.

“Apa yang diarahkan pimpinan, kami laksanakan secara optimal sebagai tanggungjawab melaksanakan amanah ini sebaik-baiknya,” pungkas Nur Bambang.

(Jk/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *