Masyarakat Belitung Keluhkan Sulitnya Dapat Bansos, Beliadi Kritik Kinerja Dinsos Babel!
BELITUNG,BERITACMM.COM
Masyarakat Belitung khususnya di Desa Sijuk, Desa Lilangan, Desa Libungan, Desa Batu Itam, Desa Padang dan Desa Kampung Baru mengaku, bahwasannya merasa kesulitan untuk mendapatkan bantuan sosial dari pihak Dinas Sosial dan PMD Provinsi Bangka Belitung (Babel).
Bahkan, hingga saat ini masyarakat tersebut tidak mengetahui bagaimana tata cara untuk mendapatkan bantuan sosial (bansos) dari Dinas Sosial dan PMD Provinsi Babel, seperti yang didapatkan oleh masyarakat yang berada di kabupaten lain.
Tentu, Aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat itu pun langsung direspon oleh Wakil Ketua DPRD Babel Beliadi.
Menurut Beliadi, gencarnya sosialisasi bansos yang selalu disampaikan oleh Dinsos & PMD Babel selama ini, nyatanya berbanding terbalik dengan fakta di lapangan.
“Saya kan sosper ke desa-desa sudah dua hingga tiga minggu ini dan yang paling populer itu para Kadus (Kepala Dusun) dan RT bertanya, mereka tidak tau cara mendapatkan bantuan sosial dari Dinsos yang sekarang banyak didapat di Bangka Tengah, Bangka Induk dan Bangka Selatan,” kata Beliadi, usai bertemu masyarakat dalam kegiatan Sosialisasi Perda, Minggu (15/10/2023)
“Jadi yang selama ini kata Kepala Dinsos sudah maksimal sosialisasi ternyata bertolak belakang dengan kenyataan di lapangan. Jadi intinya yang selama ini kata Pak Budi (Kepala Dinsos & PMD Babel) sudah maksimal dengan yang kami temui dilapangan sangat berbanding terbalik,” sambung Politisi Partai Gerindra Dapil Belitung Timur ini.
Untuk itu, dirinya meminta pihak Dinsos & PMD Babel, agar lebih menggencarkan sosialisasi ke wilayah Belitung khususnya Desa Sijuk, Desa Lilangan, Desa Libungan, Desa Batu Itam, Desa Padang dan Desa Kampung Baru, agar masyarakat tidak merasa bansos diberikan kepada daerah-daerah tertentu saja.
“Saya minta Dinsos kembali melakukan sosialisasi terutama di desa yang saya lakukan sosper ini, sehingga bantuan sosial itu tidak menumpuk di satu kabupaten saja,” tegas Beliadi.
Tak hanya itu, Beliadi juga meminta pihak Dinsos & PMD Babel untuk mensosialisasikan program-program lain yang bisa bermanfaat kepada masyarakat sehingga dapat dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat, bukan hanya golongan tertentu saja.
“Katanya sudah maksimal sosialisasi, dilapangan nol besar. tolong kepada Dinsos mulailah turun ke desa mensosialisasikan bantuan-bantuan program apa yang ada Dinsos, sehingga tidak menumpuk di satu kabupaten,” tutupnya.
Sementara itu, Kepala Dinsos & PMD Babel, Budi Utama mengatakan, dirinya saat ini sedang mengisi pelajaran disalah satu universitas yang di Bangka Belitung.
Oleh karna itu, dirinya belum bisa menjawab kritikan yang dilayangkan tersebut. Dan meminta waktu untuk memberikan jawaban usai dirinya selesai mengisi pelajaran.
“Bro tunggu ya, Abang sambil ngajar, ni tengah masuk kelas, ditunggu ya,” ucap Budi, saat dikonfirmasi oleh laman media ini.
(Jek)